Tajuk Papua.id, Bali, – PSBS Biak akhirnya sukses mengalahkan tamunya, Bali United, 2-0 tanpa balas di stadion I wayan Dipta Gianyar Bali, dalam Lanjutan kompetisi BRI Liga-1, minggu, 03/11/2024.
PSBS dan Bali United sama-sama memainkan permainan cepat saat pertandingan dimulai.
Bali United cukup mendominasi pertandingan di awal babak pertama. Terbukti beberapa serangan dari Bali United diawal babak pertama cukup merepotkan lini pertahanan PSBS Biak.
PSBS Biak juga sempat melakukan beberapa serangan balik, namun tidak ada satupun yang berbuah gol. Hingga pada ke-42 babak pertama, Williams Lugo, berhasil membawa PSBS Biak unggul 1-0 lewat tendangan bebas yang tidak mampu dijangkau oleh penjaga gawang Bali United, Adilson Aguero Dos Santos.
PSBS Biak sukses mengunci paruh babak pertama dengan keunggulan 1-0 untuk PSBS Biak.
Memasuki babak yang ke-2, pasukan serdadu tridatu kembali melakukan serangan yang cukup tinggi kepada PSBS Biak, namun sejumlah peluang belum bisa dimanfaatkan menjadi gol.
Justru pada menit ke-74 babak kedua, Alexandro Ferreira sukses membobol gawang Bali United, lewat tendangan keras dari luar kotak penalti, sekaligus mengubah skor menjadi 2-0, yang bertahan hingga pertandingan usai.
Usai pertandingan-pertandingan, pelatih PSBS Biak, Emral abus mengatakan sangat merasa bersyukur untuk hasil yang didapat. Dimana hasil tersebut telah sesuai target tim.
“Kami merasa bersyukur untuk kemenangan atas Bali United. Tentu hasil ini sejalan dengan target kami yaitu 3 poin” Ucap Emral abus saat press conference.
Emral menjelaskan bahwa nama besar Bali United tidak membuat kami gentar. Justru kami sangat termotivasi ketika menghadapi tim besar sekelas Bali United.
“Kami tidak pernah gentar dengan nama besar seperti Bali United, kami pernah mengalahkan Bali United dalam uji coba, hal itu yang membuat kami sangat termotivasi untuk mengalahkan Bali United dalam pertandingan resmi. Kata Emral abus.
Hal senada juga disampaikan oleh kiper PSBS Biak, John Pigai. Menurut pigai, pertandingan kontra Bali United ini sangat sulit bagi dirinya, apalagi pertandingan sebelumnya menghadapi Borneo Fc, sempat dirinya melakukan blunder yang berujung gol. Namun pada pertandingan kali ini pigai tampil sangat apik dengan mencatatkan clean seat.
“Lawan Bali United tentu merupakan pertandingan yang cukup berat buat saya, karena sebelumnya saya melakukan kesalahan fatal saat lawan Borneo Fc. Namun saya sudah memperbaiki dan Puji Tuhan kami menang lawan Bali” Urai John Pigai, kiper PSBS Biak.
Kemenangan 2-0 atas Bali United tentu didapat dengan susah payah. Coach Emral abus membocorkan sedikit strategi cara mengalahkan Bali United. Yang mana dirinya menonton sampai 3x pertandingan Bali United untuk dapat mengetahui kemampuan permainan Bali United.
“Saya harus menonton Bali United sampai 3x untuk mengetahui kemampuan Bali United. sehingga kami menganalisis kelemahan Bali dan kami gunakan kelemahan itulah untuk membombardir Bali United” Tegas Emral abus.
Usai menundukan Bali, PSBS Biak saat ini naik ke urutan 6 klasemen sementara, dengan mengumpulkan 15 poin dari 10 pertandingan. sementara Bali United saat ini berada di posisi 4 klasemen sementara dengan 20 poin dari 10 pertandingan.