banner 728x250
RAGAM  

Sebanyak 820 CPNS Akan Diumumkan Pemkab Jayapura.

Sekda Kabupaten Jayapura, Dr. Hana Hikoyabi
banner 120x600

Tajuk Papua.Id, Sentani – Sekretaris Daerah Kabupaten Jayapura, Dr Hana Hikoyabi mengakui akan mengumumkan 820 CPNS yang dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti tahapan selanjutnya. 

” yang sudah penetapan oleh Kemenpan adalah 820 orang. Tinggal kita jemput dan bawa kesini (Kantor Bupati) dan dilanjutkan dengan Computer Assisted Test (CAT),”kata  Sekda Hana dalam menjawab pertanyaan wartawan, usai meninjau Pasar Murah di Lapangan Apel, Kantor Bupati, Jumat 14/04/2023 

Sekedar diketahui CAT adalah kepanjangan dari Computer Assisted Test, yaitu metode seleksi menggunakan alat bantu komputer guna memperoleh standar minimal kompetensi dasar. Di dalam sistem CAT yang biasanya digunakan pada seleksi CPNS, peserta tes dapat memonitor langsung nilai yang mereka dapatkan.

Menurut sekda, sebelumnya diusulkan 1000 orang calon pegawai negeri sipil (CPNS) dari formasi K2 namun 180 orang dinyatakan gugur karena tidak memenuhi syarat.

“Yang 180 itu, mereka yang belum memenuhi persyaratan, hanya 820 saja yang diakomodir.”kata Hana.

Dia menegaskan peserta yang dinyatakan lulus harus benar-benar sesuai.” Saya minta hari Senin Kepala BKD datang, saya mau lihat yang data 820 itu seperti apa. Saya mau lihat diatas kertas, bukan bicara-bicara saja tetapi data supaya bisa bicara ke publik,”ungkapnya.

Dalam waktu dekat, Kata Sekda Hana akan dibuka lagi pendaftaran untuk calon pegawai negeri sipil, namun dia belum menjelaskan formasi apa saja yang dibutuhkan.

“Usai mengumumkan peserta yang dinyatakan lulus dari K2 maka akan dibuka lagi pendaftaran untuk CPNS selanjutnya.”kata Hana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *